3 HAL POKOK DALAM MANAJEMEN ALAT BERAT
3 HAL POKOK DALAM MANAJEMEN ALAT BERAT - Alat berat merupakan sebuah hal yang wajib pada proyek konstruksi yang berskla besar bahkan yang berskala kecil sekalipun. Oleh karena kegunaanya maka perlu diperhatikan juga ke efisiennya ketepatan dalam menggunakan alat, maka ddibutuhkan manajemen yang tepat untuk mengontrol itu semua. Berikut ini admin telah menulis 3 hal yang harus kita tahu dalam memanajemen alat berat.
Alat berat | Istimewa |
1. Kepemilikan Alat Berat
Kepemilikan alat berat merupakan sebuah kelebihan kita atau sebuah perusahaan, dikarenakan alat berat ini menjadi investasi. Dengan adanya alat berat lebih meminimalisir pengeluaran perusahaan bahkan dapat bisa menjadikannya sebagai ladang bisnis.
2. kemampuan alat berat
Kemampuan alat berat sangatlah penting untuk kita ketahui sebelum menyewa atau membelinya, hal ini dikarenakan akan berpengaruh terhadap selesainya suatu pekerjaan, adapun dua aspek yang ditinjau dari kemampuan alat berat yaitu :
- kapasitas kerja alat berat : Yaitu sebuah kemampuan dalam hal fungsi sebuah mesin dalam nenyelesaikan sebuah pekerjaan, seperti halnya mesin backhoe dalam mengeruk atau menggali, kemampuan tondem roller dalam memadatkan material, kemampuan dump truck dalam memobilisasi material atau barang dari suatu tempat ke tempat lainnya, kemampuan ini biasanya dihitung dalam m3/siklus.
- Produksi kerja alat berat : yaitu kemampuan alat berat dalam melakukan sebuah pekerjaanya dan dihitung dengan m3 / jam
3. Perhitungan biaya
Perhitungan biaya sangatlah penting dalam sebuah kegiatan proyek baik itu dalam hal pengeluaran dan pemasukan, semuanya harus dipertimbangkan dengan matang. Jika salah dalam menghitung atau mengestimasi sebuah pekerjaan maka akan berakibat fatal terhadap finansial sebuah perusahaan. Dalam hal biaya alat berat ini perlu diperhatikan dalam perhitungan biayanya adalah sebagi berikut :
a. Kemampuan berproduksi : Merupakan suatu tingkat yang menyatakan batas kemampuan, penerimaan, penyimpanan atau keluaran dari suatu unit, fasilitas atau output untuk memproduksi dalam suatu periode waktu tertentu.
- Pengaruh ketinggian, temperature dan tekanan udara
- Keadaan tanah
- Kecepatan alat
b. Biaya Pengoperasian
Alat Berat.
Hal ini meliputi berbagai aspek, antara lain :
- Faktor dari harga alat, umur alat, bunga modal, asuransi dari nilai sisa pakai.
- Biaya operasi yang disebabkan oleh : penggunaan bahan bakar, pelumas, suku cadang dan biaya operator
- Biaya mobilisasi alat
Posting Komentar untuk "3 HAL POKOK DALAM MANAJEMEN ALAT BERAT "